Menggambar di LibreOffice Calc [Bagian 1]

Tutorial desain kali ini agak menyimpang dari sebelumnya (dalam hal aplikasi), sebelumnya penulis memberikan beberapa tutorial desain menggunakan Inkscape.

Namun berbeda untuk yang ini, penulis akan menggambar di LibreOffice Calc. Memangnya bisa desain menggunakan LibreOffice Calc? Biasanya kan Libre Office adalah aplikasi untuk perkantoran? Ya tentu sangat bisa, asal kita sebagai user harus kreatif dan imajinatif agar menghasilkan karya yang tidak seperti biasanya.

Umumnya memang aplikasi Libre Office digunakan untuk perkantoran, menghitung rumus, pembuatan tabel. Kali ini penulis akan membuat sebuah desain dari game yang sempat populer di jaman 90an. Apalagi kalau bukan “Super Mario”, game ini menceritakan tentang petualangan seorang pria dewasa yang ingin menyelamatkan sang putri dari tawanan musuhnya.

Penjelasan mengenai game ini tidak akan dijelaskan lebih rinci, namun sekarang adalah fokus pada desain yang akan dibuat di LibreOffice Calc. Kenapa menggunakan LibreOffice Calc? Kenapa kok tidak menggunakan Inkscape saja? Jawabannya simple, yang jelas ingin membuat karya yang berbeda. Desain kali ini fokus pada gambar serasa memiliki tampilan 8 bit (menyerupai).

Jadi setidaknya bisa bernostalgia dengan game yang pernah populer tersebut, dan bahkan hampir seluruh anak-anak di dunia pada zamannya memainkan game ini.

Bagaimana cara menggambar di LibreOffice Calc? Lebih detailnya bisa disimak tutorial di bawah ini:

  • Hal pertama yang harus dilakukan adalah membuka LibreOffice Calc

Gambar-Layar-Menggambar di Libre Office Calc.ods - LibreOffice Calc

  • Selanjutnya blok semua table yang ada di area kerja, dengan cara menekan Ctrl+A pada keyboard. Atau bisa juga dengan mengklik pada bagian pojok kiri atas

Gambar-Layar-Menggambar di Libre Office Calc.ods - LibreOffice Calc-1

  • Tarik baris dan kolom pada tabel, hingga membentuk persegi yang berukuran cukup kecil

Gambar-Layar-Menggambar di Libre Office Calc.ods - LibreOffice Calc-2

  • Sesuaikan dengan apa yang diinginkan oleh anda

Gambar-Layar-Menggambar di Libre Office Calc.ods - LibreOffice Calc-3

  • Apabila masih kurang kecil, silahkan dikecilkan lagi hingga membantuk seperti di bawah ini

Gambar-Layar-Menggambar di Libre Office Calc.ods - LibreOffice Calc-4

  • Bagaimana, cukup kecil kan? Dan pastinya disesuaikan dengan kebutuhan
  • Ganti warna background menjadi biru (katanya biru langit, tapi pada keterangan biru 7)

Gambar-Layar-Menggambar di Libre Office Calc.ods - LibreOffice Calc-5

  • Dan hasilnya seperti di bawah ini

Gambar-Layar-Menggambar di Libre Office Calc.ods - LibreOffice Calc-6

  • Agar garisnya terlihat, anda hanya perlu menambahkan border pada semua baris dan kolom

Gambar-Layar-Menggambar di Libre Office Calc.ods - LibreOffice Calc-7

  • Dan hasilnya seperti di bawah ini:

Gambar-Layar-Menggambar di Libre Office Calc.ods - LibreOffice Calc-8

Bagaimana, sangat mudah kan untuk mewarnai LibreOffice Calc? Apabila ada yang tidak dimengerti sampai di sini, silahkan langsung menulis komentar di bawah ini!

Lanjut ke tutorial Menggambar di LibreOffice Calc [Bagian 2]

The following two tabs change content below.
Blogger Madura yang suka ngeblog di slametux.blogdetik.com, suka desain menggunakan Inkscape dan Gimp, suka motret menggunakan HP dan Kamera Digital, follow @SlameTux.

SlameTux

Blogger Madura yang suka ngeblog di slametux.blogdetik.com, suka desain menggunakan Inkscape dan Gimp, suka motret menggunakan HP dan Kamera Digital, follow @SlameTux.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *