Aplikasi Perekam Layar yang Mudah di Linux
Kebutuhan konten video di akhir-akhir ini semakin meningkat seiring dengan mudahnya akses internet dan berbagai pilihan gawai dengan harga yang bervariasi, hanya dengan beberapa ratus ribu rupiah sekali pun kita sudah bisa menjadi warga net. Disamping itu banyak penyedia layanan internet memberikan harga paket internet yang kompetitif sehingga warga net tidak lagi ragu untuk menikmati konten dalam bentuk video. Jadilah platform seperti youtube atau sosial media pada umumnya ramai dengan konten-konten video.
Sebagai orang yang ingin berbagi ilmu entah sebagai pekerjaan atau hanya hobi saja, konten video menjadi hal yang menjadi pertimbangan mengingat target penontonnya sangat besar saat ini walau hanya menjangkau masyarakat indonesia. Selain itu tingkat minat membaca masyarakat sangat kurang, banyak orang-orang yang ingin belajar lebih suka mendengarkan & melihat daripada membaca sehingga kebutuhan konten video sangat tinggi saat ini.
Ada beberapa aplikasi open source yang tersedia untuk merekam layar untuk membuat tutorial misalnya simple screen recorder. Aplikasi ini memiliki tampilan yang simpel dengan fitur juga hanya terfokus untuk merekam layar dan audio saja. Jadi cocok bagi kamu yang belum pede untuk tampil wajahnya di dalam video. Kalian bisa mengunduh aplikasinya di software center yang tersedia pada distro linux yang kalian pakai saat ini.
Setelah selesai memasang aplikasi ini kalian tinggal klik tombol untuk lanjutkan kemudian step selanjutnya
- Pilih input profile, layar mana yang akan kalian akan rekam, mikrofon yang akan kalian gunakan dan lainnya
- Kemudian di halaman selanjutnya kalian bisa pilih hasil akhir berkas yang diinginkan, codec video & audio, target penyimpanan dan lainnya
- Kalau sudah sesuai dengan yang kalian inginkan hanya perlu mulai dengan klik start recording
- Jika sudah selesai kalian bisa save recording atau cancel jika dirasa rekamannya kurang bagus atau banyak kesalahan saat proses rekaman tadi
Cukup mudah bukan? Jika sudah selesai kalian bisa unggah video yang sudah dibuat tadi ke youtube misalnya. Berikut video yang penulis rekam menggunakan Simple Screen Recorder https://www.youtube.com/playlist?list=PL4EKHRvxxPSdu7vFprHugBsWOxXSOc2-k
Latest posts by Babaibnu (see all)
- Kenal Lebih Dekat Dengan Fitur Multipage Inkscape - 13 Mar 2024
- Memasang Font tanpa Terminal Linux - 23 Feb 2023
- Sinkronisasi E-mail, Kalender, Kontak dan Lainnya di Linux - 23 Feb 2023