Menyelaraskan Rekaman Suara Secara Otomatis di Kdenlive

Ketika membuat video biasanya kita akan memiliki beberapa perangkat yang saling mendukung satu sama lainnya. Misalnya sebagai fokus utama untuk merekam adalah kamera. Tapi kamera tidak bisa bekerja sendirian dikarenakan mikrofon yang ada di kamera biasanya hanya dengan kualitas standar atau tidak nyaman jika digunakan untuk pembuatan konten profesional. Maka dari itu diperlukan mikrofon tambahan yang akan memperbaiki kualitas dari suara yang terekam.

Suara bisa direkam dengan mikrofon tambahan yang langsung disambungkan ke kamera atau bisa jadi menggunakan perangkat khusus untuk merekam suara. Setelah selesai biasanya video yang terekam akan disatukan dengan suara yang direkam dengan perangkat khusus pada proses penyuntingan video. Perbedaan kualitas antara mikrofon khusus dan kamera bawaan biasanya jadi masalah karena akan ada komponen yang berbeda. Nah untuk menyamakan antara suara yang direkam dengan perangkat khusus dengan video terkadang agak sulit atau harus seakurat mungkin agar video yang dihasilkan nanti tidak terlihat aneh.

Untuk menangani hal tersebut kita bisa gunakan fitur yang ada di aplikasi untuk menyunting video bernama Kdenlive yang teman-teman bisa dapatkan secara bebas di website Kdenlive atau di software center pada masing-masing distro yang kalian pakai saat ini.

Caranya Cukup mudah, cukup masukan sumber berkas yang berasal dari kamera utama dan sumber berkas dari perekam suara. Kemudian pilih sumber utama yang akan dijadikan patokan, misalnya suara yang direkam dari kamera utama.

Kemudian pilih suara dari sumber lainnya yang ingin diselaraskan dengan sumber suara utama.

Setelah dilakukan cara diatas seharusnya sumber suara sudah berada persis pada tempat yang seharusnya.

Jika dirasa masih belum akurat teman-teman bisa mengecek kembali dengan memperbesar atau di zoom dan menggeser sampai pergeseran milidetik yang tersedia, semoga bermanfaat.

The following two tabs change content below.
UI UX Designer, Mentor Desain & Pemilik dari platform kursus daring yang mengutamakan aplikasi FLOSS dalam pembelajarannya dengan nama Babaibnu Academy

Babaibnu

UI UX Designer, Mentor Desain & Pemilik dari platform kursus daring yang mengutamakan aplikasi FLOSS dalam pembelajarannya dengan nama Babaibnu Academy

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *